Konsulat Inggris Bali

Konsulat Inggris di Bali mewakili pemerintah Kerajaan Inggris Raya di Bali.

Pelajari lebih lanjut di halaman Kerajaan Inggris Raya dan Indonesia kami. Kami menyediakan layanan untuk warga negara Kerajaan Inggris Raya yang tinggal dan mengunjungi Indonesia. Anda bisa mengakses layanan Pemerintah Kerajaan Inggris Raya selama berada di Indonesia.

Jika Anda mengunjungi Indonesia, silakan lihat Saran Perjalanan Indonesia.

Mendapatkan bantuan

Jika Anda tidak memperoleh bantuan yang Anda butuhkan dari penyedia layanan lokal, Kantor Luar Negeri, Persemakmuran dan Pembangunan Inggris (FCDO) dapat membantu warga negara Kerajaan Inggris Raya di luar negeri.

Kami memprioritaskan keadaan darurat dan individu yang rentan, misalnya jika seseorang:

  • sakit, terluka, atau terlibat dalam kejahatan
  • bersama dengan warga negara Kerajaan Inggris Raya yang telah meninggal

Dapatkan bantuan dari FCDO.

Mendapatkan dokumen perjalanan darurat

Anda dapat mengajukan dokumen perjalanan darurat jika Anda berada di luar negeri dan paspor anda telah hilang atau dicuri, masa berlakunya rusak atau habis, dan Anda tidak dapat memperoleh paspor baru atau pengganti sebelum Anda melakukan perjalanan.

Ajukan dokumen perjalanan darurat secara online. Jika anak berusia di bawah 16 tahun memerlukan dokumen perjalanan darurat, pengajuan dapat diwakilkan oleh orang tua atau wali.

Jika Anda melakukan perjalanan dalam kurun waktu lebih dari 3 minggu, cekapakah anda dapat memperoleh paspor baru atau pengganti tepat waktu sebelum memulai perjalanan Anda.

Jika Anda bukan warga negara Kerajaan Inggris Raya atau belum pernah memiliki paspor Kerajaan Inggris Raya

Jika anda tidak yakin, cek apakah Anda warga negara Kerajaan Inggris Raya.

Jika Anda bukan warga negara Kerajaan Inggris Raya tetapi merasa mungkin sudah memenuhi syarat, silakan hubungi kami untuk mengajukan dokumen perjalanan darurat.

Layanan konsuler lainnya

Layanan notaris dan dokumen

Silakan lihat daftar lengkap layanan notaris dan dokumen untuk warga negara Kerajaan Inggris Raya di luar negeri.

Biaya konsuler

Silakan lihat [daftar lengkap biaya konsuler]( https://www.gov.uk/guidance/consular-services-fees.

Kami juga menyediakan layanan di Jakarta.

Pembangunan dan perubahan iklim di Indonesia

Indonesia merupakan salah satu negara penghasil emisi gas rumah kaca terbesar di dunia dengan tingkat deforestasi tertinggi secara global. Unit Perubahan Iklim Pemerintah Kerajaan Inggris Raya (UKCCU) didirikan untuk mendukung upaya pengurangan emisi gas rumah kaca di Indonesia. Hingga 80% emisi tersebut berasal dari perubahan penggunaan lahan dan deforestasi.

Silakan pelajari lebih lanjut di profil negara untuk Indonesia – Unit Perubahan Iklim Pemerintah Kerjaan Inggris Raya.

Hubungi kami


Konsulat Inggris Bali

Jalan Tantular No 32 Renon, Denpasar
Bali
80234
Indonesia

Akses masuk publik ke Kedutaan, Komisi Tinggi, dan Konsulat hanya dapat dilakukan dengan membuat janji temu terlebih dahulu.
-

Untuk menelepon dalam keadaan darurat atau mengirimkan pertanyaan secara online, silakan gunakan formulir kontak kami:
https://www.contact.service.csd.fcdo.gov.uk/posts/indonesia/british-consulate-bali

Waktu akses dan buka

Informasi korporat